KKL TEMATIK 2019

Berita

KKL Tematik atau Kuliah Kerja Lapangan Tematik merupakan salah satu Matakuliah Pada Prodi Geografi NK Jurusan Geografi, Pada Tahun ini Sebanyak 112 Mahasiswa Geografi Universitas Negeri Padang (UNP) ikuti kuliah kerja lapangan (KKL) Tematik ke Bandung.

adapun Kegiatan KKL Tematik di Bandung kali Bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa mengetahui dasar-dasar ilmu geologi dan macam-macam kebencanaan serta kaitannya dengan aspek sosial yang berkembang di daerah cekungan Bandung,Selain itu, di Cekungan Bandung tersebut mahasiswa yang mengikuti KKL Tematik tersebut juga dibekali dengan penggunaan alat-alat geologi.

Pada kegiatan tersebut juga akan ada penandatanganan MoU kerjasama antara UNP dengan Universitas Padjadjaran (Unpad) untuk mengembangkan keilmuan. UNP diwakili oleh Jurusan Geografi, dan Unpad diwakili Jurusan Teknik Geologi.

Kedepannya pihak dari Unpad yang akan berkunjung ke Padang, serta akan melakukan kerjasama penelitian dengan dosen-dosen Jurusan Geografi UNP.

KKL Tematik tersebut berlangsung dari tanggal 8-13 Oktober 2019

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *